Tips Memilih Tempat Cetak Label Baju

Label atau tag penting untuk bisnis produksi dan jual baju. Anda sebagai pemilik bisnis sebaiknya mempunyai tempat cetak label baju yang dapat menjadi langganan. Jika Anda hendak mengetahui tempat cetak dimana bagus, simaklah informasi di bawah.

Memilih Cetak Label Baju yang Terpercaya

Orang-orang cenderung menilai baju yang memiliki label sebagai produk berkualitas. Apalagi dengan desain yang memiliki mutu tinggi serta menarik. Label juga juga menjadi identitas dari suatu produk. Bisnis Anda dapat terhindar dari risiko pemalsuan.

Label nama di baju memang merupakan suatu komponen yang cukup berpengaruh. Banyak jasa yang menyediakan cetak label, tetapi tidak semua bagus untuk dicoba. Setidaknya ada lima alasan Anda bisa mempercayai sebuah tempat cetak, diantaranya.

1. Menyediakan Berbagai Jenis Label

Sebagai pelanggan, Anda pastinya ingin mencari tempat cetak label baju yang lengkap. Hal ini membuat Anda bebas mencetak berbagai jenis tag yang diperlukan. Tanda tempat cetak yang lengkap yakni dilihat dari penggunaan bahan dasar.

Contoh bahan dasarnya yakni woven yang paling sering dipakai. Selain itu, kain satin dan nilon juga bisa menjadi pilihan. Tim percetakan biasa menggunakan ketiga bahan tersebut untuk membuat tag di bagian leher belakang

Kemudian ada label baju kertas yang berukuran besar, Biasanya terkait di label belakang leher. Pembeli dapat melihat informasi tentang harga dan ukuran dari pakaian di sini.

2. Jasa Desain Mumpuni

Tempat percetakan umumnya juga menyediakan jasa untuk mendesain label. Anda bisa berkonsultasi tentang rancangan label dengan tim desainer, Beberapa tempat percetakan bahkan mau membantu merancangnya. Jasa tersebut pastinya bisa meringankan beban Anda. 

Perlu Anda ketahui bahwa jenis label mempengaruhi desainnya. Misalnya, desain di label satin hasil jadinya akan lebih persis daripada woven. Ini dikarenakan tag woven harus menggunakan sistem rajut. Percetakan yang memiliki desainer akan lebih peka dengan detail tersebut.

3. Harga Sesuai

Anda harus melakukan riset tempat cetak label baju sebelum memilih menggunakan jasanya. Salah satu yang harus diriset yakni penawaran harga. Setiap jasa percetakan label menawarkan harga berbeda-beda sesuai dengan kualitas yang mereka miliki.

Misalnya, tempat yang menyediakan label baju custom akan lebih mahal dari yang tidak. Maka dari itu, Anda sebaiknya mempunyai banyak referensi jasa percetakan agar bisa membandingkan harga. Sesuaikan juga pemilihan tempat dengan anggaran yang Anda punya.

4. Alamat Produksi Jelas

Salah satu hal paling penting dalam memilih jasa cetak merk baju yakni tempat kerjanya. Anda harus mengetahui dengan jelas alamat produksinya. Apalagi jika memesan dari tempat yang jauh secara online. Harus ada bukti bahwa alamat kantornya benar-benar ada.

Lakukan riset tempat supaya Anda tidak terkena penipuan. Terdapat kasus jasa percetakan fiktif yang hanya menerima uang dari konsumen tanpa membuatkan pesanannya. Tempat percetakan tersebut biasanya tidak memberi alamat kantor jelas atau memberi lokasi palsu.

5. Pengerjaan Tepat Waktu

Kualifikasi terakhir yakni tempat percetakan harus bisa mengerjakan pesanan dengan tenggat waktu yang sesuai. Contohnya, untuk cetak label kaos seharusnya tidak memerlukan waktu terlalu lama. Kecuali bila jasa cetak memiliki banyak pesanan. 

Di samping itu, Anda wajib menyepakati waktu penyelesaian pesanan dengan jasa percetakan label. Anda juga bisa melihat testimoni dari pelanggan sebelumnya. Pastikan tidak terdapat komentar negatif mengenai keterlambatan pesanan.

Penutup

Itulah lima tanda tempat cetak label baju cocok untuk Anda jadikan langganan. Segera perkuat merek dagang produk Anda dengan menggunakan label baju. Pastikan juga perhatikan informasi di atas ketika hendak memilih tempat percetakan.

Posting Komentar untuk "Tips Memilih Tempat Cetak Label Baju"