Cetak Kemasan Ayam Geprek
Cetak kemasan ayam menjadi salah satu hal yang sangat penting untuk dapat menjangkau pasar yang lebih luas. Saat ini kemasan ayam tak hanya sekedar wadah saja, namun lebih dari itu kemasan ayam geprek juga menjadi bagian dari identitas produk itu sendiri.
Apalagi jika kita melihat persaingan bisnis saat ini yang semakin kompetitif. Kemasan dapat menjadi nilai jual sekaligus modal untuk memperkuat daya saing antar produk sejenis dari kompetitor lainnya. Untuk informasi lebih lanjut, simak ulasan yang ada di bawah ini.
Cetak Kemasan Ayam
Box ayam yang baik adalah box yang bahan bakunya berkualitas dan tentunya harus food grade. Jika kemasan ini tidak food grade maka dapat membahayakan tubuh dengan efek jangka panjang.

Selain itu, desain yang menarik juga disarankan karena desain yang terlihat bagus di mata pelanggan akan meningkatkan kepercayaan pelanggan terhadap bisnis Anda sehingga pelanggan akan setia dan peluang repeat order pun tinggi.
Sebaiknya Anda juga mempunyai desain kemasan ayam dengan logo atau brand Anda sendiri karena selain dapat meningkatkan kepercayaan konsumen terhadap usaha anda.
Kemasan ini juga dapat digunakan sebagai alat promosi jangka panjang dan tanpa Anda sadari pelanggan Anda pun akan semakin bertambah.
Mengapa Kemasan Berkualitas Penting?
Mengapa cetak kemasan ayam itu menjadi hal yang penting bagi para konsumen? Bagi Anda yang saat ini tengah bergelut dengan bisnis kuliner khususnya ayam, maka berikut ini beberapa alasan kenapa sebuah produk kuliner harus memiliki kemasan yang berkualitas.

1. Menjaga Produk
Kualitas produk kuliner akan tetap terjaga dengan baik jika dikemas dalam kemasan yang berkualitas pula. Bayangkan saja, bagaimana jika Anda membeli suatu produk kuliner namun percetakan kemasan yang dimilikinya kurang bagus?
Bukan hanya soal materialnya saja, tapi juga penampilannya. Selain merugikan konsumen, hal ini juga dapat memberikan kesan buruk bagi perkembangan bisnis kuliner Anda.
Cetak kemasan ayam yang baik dan berkualitas tentunya akan mampu melindungi produk secara menyeluruh. Mulai dari proses pengemasan, distribusi hingga pembeli. Jadi, kualitas produk tetap terjaga saat sampai ke konsumen.
2. Branding Produk
Seperti yang telah dibahas, persaingan bisnis saat ini sangat ketat. Banyak ide-ide kreatif dan out of the box yang mulai bermunculan. Sehingga semakin banyak pula bisnis serupa yang mulai berkembang.
Jadi bagaimana Anda membuat bisnis Anda berbeda dari apa yang ditawarkan pesaing Anda? Kemasan! Dalam cetak kemasan ayam Anda harus membuat kemasan berkualitas yang merupakan representasi dari produk yang Anda buat.
Sebuah kemasan dikatakan berhasil apabila kemasan tersebut mampu membuat calon pembeli langsung mengenali bahwa produk tersebut adalah buatan Anda.
Kemasan yang berkualitas juga memberi brand pada produk Anda sehingga memiliki identitas atau ciri khas tersendiri.
3. Memuat Informasi Detail Tentang Produk
Umumnya kemasan tidak hanya menampilkan nama produk atau merek saja, namun juga beberapa informasi detail mengenai produk tersebut. Sebelum memutuskan membeli suatu produk, calon pembeli umumnya akan mencari informasi pada kemasannya.
Informasi yang harus dicantumkan dalam kemasan adalah nama merek, tanggal kadaluarsa, komposisi bahan baku, tanggal produksi, nilai kecukupan gizi, dan lain sebagainya.
4. Meningkatkan Daya Tarik
Cetak kemasan ayam dengan baik tidak hanya enak dipandang tetapi juga meningkatkan nilai jualnya. Dibandingkan produk yang dikemas sederhana, produk kuliner dengan kemasan konseptual memiliki nilai jual yang lebih tinggi.
Misalnya produk kemasan ayam goreng, kalau beli di pinggir jalan dan dikemas dalam rice paper biasa, pasti harganya berkisar puluhan ribu rupiah per porsinya. Namun jika merek besar mengemasnya, nilainya bisa 3 hingga 5 kali lebih tinggi.
Contoh Desain Kemasan Ayam
Ada beberapa jenis kemasan yang cocok untuk mengemas ayam goreng yang Anda jual. Namun yang paling cocok adalah kemasan kertas untuk ayam yang bisa membuat tampilan ayam gorengnya semakin berkelas.

Hal ini juga memudahkan konsumen dalam membeli ayam goreng yang Anda jual. Khususnya untuk jasa pengiriman. Berikut kemasan makanan yang cocok untuk kemasan ayam goreng.
1. Kemasan Ayam Paper Bowl
Contoh desain cetak kemasan ayam yang pertama ada paper bowl. Paper bowl merupakan kemasan berbentuk mangkok berbahan dasar kertas yang banyak digunakan untuk produk makanan.
Mulai dari camilan, makanan berat, hingga makanan berkuah. Ukurannya pun beragam, mulai dari kecil, sedang, hingga besar. Selain itu, paper bowl dilapisi dengan bahan tahan panas serta tahan air.
Jadi jangan khawatir kemasannya bocor atau rembes minyak. Selain itu, kemasan paper bowl juga dilengkapi dengan penutup. Sehingga ayam gorengnya tetap sampai ke konsumen dengan aman bila dikirim melalui jasa pesan antar.
2. Kemasan Ayam Food Pail
Desain cetak kemasan ayam selanjutnya ada food pail yang terbuat dari kertas. Ada juga yang terbuat dari craft berwarna coklat dan ada juga yang berbahan dasar kertas ivory berwarna putih.
Pada bagian dalam terdapat laminasi glossy yang aman untuk mengemas makanan. Apalagi untuk kemasan makanan berminyak seperti ayam goreng. Jadi Anda tidak perlu takut kemasannya rusak dan tidak menarik lagi saat sampai ke tangan konsumen.
Kemasan food pail ini merupakan salah satu pilihan kemasan yang paling banyak dicari oleh para pebisnis makanan. Selain bentuknya yang unik, harga kemasan ini juga sangat terjangkau.
Anda bisa memilih untuk menggunakan stiker atau sablon. Custom kemasan ini juga memiliki bentuk yang unik, menarik, sehingga mempunyai daya tarik tersendiri. Untuk ukurannya tersedia dalam 2 ukuran yaitu M dan L. Anda bisa memilih sesuai kebutuhan.
3. Kemasan Ayam Lunch Box
Cetak kemasan ayam selanjutnya adalah lunch box yang terbuat dari kertas. Tersedia dalam 2 tipe yaitu craft dan ivory. Kemasan ini merupakan kemasan yang banyak dipilih oleh banyak pebisnis kuliner.
Anda dapat memilih polos, sablon atau cetak. Lunch box ini sudah food grade sehingga bagian dalamnya dilaminasi glossy. Jadi kini Anda tidak perlu takut lagi tumpah saat mengemas makanan berminyak.
4. Kemasan Ayam Food Tray
Bahan pengemasan food tray sedikit mirip dengan food pail namun memiliki bentuk dan model yang berbeda. Kemasan food tray tampil tanpa penutup kemasan.
Desain cetak kemasan ayam satu ini cocok untuk UMKM yang berjualan di food court. Jadi pelanggan bisa langsung makan di tempat tanpa perlu repot mencuci wadahnya. Teknik pencetakannya juga bisa menggunakan sablon full color printing.
5. Kemasan Ayam Rice Wrap
Biasanya ayam goreng dijual dalam satu paket dengan nasi, jadi sangat perlu menggunakan kemasan nasi bungkus. Kemasan ini berbentuk lembaran kertas laminasi. Anda bisa menyesuaikan desainnya dengan merk atau nama kedai ayam Anda.
Anda juga dapat memilih warna cetakan sesuai kebutuhan Anda. Fungsi dari kemasan nasi bungkus adalah untuk membungkus sebagian nasi agar lebih rapi dan memudahkan konsumen dalam memakannya.
Nah, pastinya sekarang Anda sudah tahu seberapa penting nya desain cetak kemasan ayam untuk produk Anda bukan? Dengan box yang profesional, maka produk kuliner Anda akan lebih berkualitas.
QnA
1. Apakah pengemasan penting untuk dilakukan?
Pengemasan penting dilakukan karena selain untuk melindungi produk, Kemasan juga berguna agar konsumen lebih percaya pada produk yang Anda tawarkan.
2. Apa kunci utama dalam membuat desain kemasan ayam yang baik?
Kemasan tersebut harus sederhana, fungsional dan menciptakan respons emosional yang positif, serta menarik perhatian secara visual.
3. Kenapa harus membuat desain kemasan yang menarik?
Desain kemasan yang menarik dan unik tentu akan lebih menarik perhatian calon pelanggan daripada kemasan yang terkesan apa adanya.
Posting Komentar untuk "Cetak Kemasan Ayam Geprek"
Posting Komentar